Untuk dapat mulai menggunakannya, kamu harus tahu dulu cara download aplikasi Telegram. Saat ini, Telegram sudah tersedia di berbagai platform seperti PC, HP hingga browser.
Per 2021 ini, Telegram telah memiliki lebih dari 500 juta pengguna aktif. Melihat popularitasnya yang semakin meningkat, rasanya kamu tentu perlu untuk mendownload aplikasi Telegram dan mencobanya.
Cara mendownload Telegram berserta langkah install nya akan Gubuk Pintar bagikan dalam artikel ini. Yuk, temukan dibagian selanjutnya!
Daftar Isi |
Cara Download Telegram di PC
Halaman Download Telegram di PC |
Untuk dapat download aplikasi Telegram laptop atau PC, pastikan kamu sudah tahu jenis sistem operasi mu ya. Telegram menyediakan aplikasinya untuk dijalankan di Windows, Mac dan juga Linux.. Cara mendownload aplikasi Telegram di laptop yaitu:
- Buka halaman Telegram Desktop
- Halaman ini secara otomatis menampilkan link download yang menyesuaikan sistem operasi mu, contohnya untuk Windows 64 bit tombolnya yaitu "Get Telegram for Windows x64".
Namun apabila yang muncul kurang sesuai, klik Show all platforms dan pilih installer yang tersedia sesuai sistem operasi mu. - Buka installer Telegram yang telah di download dan lakukan proses instalasi. Kalau tahap ini berhasil, maka kamu sudah bisa buka Telegram di laptop atau PC mu.
Apabika kamu tidak ingin melangsungkan proses instalasi, kamu bisa mengunduh versi portable nya yang lokasinya link downloadnya ada dibawah tombol download utama. Kamu dapat langsung membuka Telegram PC dengan versi ini tanpa harus melewati proses instalasi.
Hanya saja versi portable memiliki ukuran file yang lebih besar ketika proses download dilangsungkan.
Baca Juga: Cara Membuat Link Telegram
Cara Download Telegram di HP
Cara download aplikasi Telegram di HP juga berbeda untuk setiap sistem operasi. Perbedaannya terletak alamat download aplikasinya. Tenang saja, Gubuk Pintar akan memberikan link nya baik untuk Android ataupun iOS. Seperti ini cara download Telegram di HP:
- Buka halaman Telegram iOs atau Telegram Android sesuai dengan sistem operasi HP mu
- Klik Download Telegram
- Tunggu hingga proses berlangsung. Apabila berhasil, maka kamu sudah bisa menggunakan aplikasi Telegram
Khusus untuk pengguna Android yang ingin mengunduh aplikasinya melalui Google Playstore, kamu bisa menggunakan tombol berikut ini,
Semua tautan download aplikasi Telegram yang Gubuk Pintar bagikan diatas adalah tautan resmi dari Telegram ya. Jadi kamu tidak perlu ragu untuk mengunduhnya.
Baca Juga: Arti Mutualan Telegram
Panduan Setelah Download Aplikasi Telegram
Untuk kamu yang baru mengunduh aplikasi ini, mungkin masih bingung cara menggunakan aplikasi Telegram. Tenang saja, Gubuk Pintar akan membantu mu mengatur akun Telegram pertama mu.
Sebelumnya, Gubuk Pintar telah banyak menulis artikel tentang Telegram, berikut ini beberapa yang harus kamu baca sesaat setelah kamu download aplikasi Telegram:
- Cara Daftar Telegram
- Cara Membuat Username Telegram
- Cara Mengubah Bahasa di Telegram
- Fungsi Telegram
- Apa Itu Bot Telegram?
- Cara Membuat Grup Telegram
- Cara Membuat Channel Telegram
- Cara Menghapus Akun Telegram
Penutup
Cara download aplikasi Telegram memang sangat mudah dan dapat dilakukan diberbagai platform. Inilah yang menjadi daya tarik dari Telegram, bahkan kamu bisa menggunakannya tanpa aplikasi dengan memanfaatkan Telegram Web.
***
Apabila memiliki pertanyaan seputar artikel Cara Download Aplikasi Telegram di PC dan HP, silahkan tulis di kolom komentar ya.
Bila artikel ini bermanfaat, bantu Gubuk Pintar menyebarkan manfaatnya dengan membagikan artikel ini ke sosial media mu melalui tombol share di bawah ini. Terimakasih orang baik!
0 komentar:
Posting Komentar