Sudah merasa kurang nyaman dengan diskusi yang ada tetapi tidak bisa menghindar karena tidak tahu cara keluar dari grup Telegram tentu tidak enak. Namun jangan khawatir, Gubuk Pintar akan membantu mu melakukannya.
Artikel ini akan memberikan panduan cara keluar grup Telegram di semua platform karena sejatinya caranya sama saja. Untuk itu, mari kita langsung masuk ke artikelnya ya.
Daftar Isi |
Cara Keluar Dari Grup Telegram
Salah satu cara pakai Telegram yang penting untuk kamu ketahui yaitu bagaimana cara keluar dari grup selain cara membuat grup Telegram. Seperti ini cara keluar grup Telegram:
- Buka Telegram dan buka ruang obrolan grup yang ingin kamu tinggalkan
- Klik ikon ፧ di pojok kanan atas untuk membuka pengaturan grup
- Pilih Leave Group
- Ketika dialog konfirmasi muncul, klik Leave
- Selesai
Baca Juga: Kumpulan Bot Telegram Berguna
Hal Yang Harus Dilakukan Setelah Keluar Grup Telegram
Jika kamu telah berhasil keluar dari grup, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan apabila ingin sepenuhnya 'terbebas' dari elemen grup tersebut. Hal tersebut antara lain,
- Hapus riwayat chat grup
- Cek kontak Telegram mu, adakah member dari grup tersebut. Hapus juga kontak tersebut bila kamu tidak ingin lagi terhubung dengannya.
- Ganti username akun Telegram mu. Ini menghindari anggota grup yang menyimpan username akun mu untuk terhubung kembali dengan mu. Coba baca artikel Username Aesthetic Telegram untuk menemukan rekomendasi username yang menarik.
- Ganti pengaturan orang yang bisa menelpon mu ke hanya kontak untuk sementara waktu, menghindari orang-orang digrup tersebut untuk coba menghubungi mu melalui telepon.
Penutup
Seperti itu cara keluar dari grup Telegram yang dapat kamu praktekkan dengan mudah. Semoga kini kamu telah berhasil keluar ya. Jangan lupa gunakan pula tips yang harus dilakukan setelah keluar grup agar kamu benar-benar 'bersih' dari riwayat grup tersebut.
***
Apabila memiliki pertanyaan seputar artikel Cara Keluar Dari Grup Telegram Dengan Sangat Mudah, silahkan tulis dikolom komentar ya.
Bila artikel ini bermanfaat, bantu Gubuk Pintar menyebarkan manfaatnya dengan membagikan artikel ini ke sosial media mu melalui tombol share di bawah ini. Terimakasih orang baik!
0 komentar:
Posting Komentar