Berbagai Cara Gabung Grup Telegram - Gubuk Pintar
Berbagai Cara Gabung Grup Telegram
Berbagai Cara Gabung Grup Telegram

Berbagai Cara Gabung Grup Telegram

Butuh panduan atau alternatif cara gabung grup Telegram? Coba temukan seluruh cara bergabung di grup Telegram dalam artikel satu ini!

Cara Gabung Grup Telegram

Ada beberapa cara gabung grup Telegram. Ini ditentukan oleh aturan yang dibuat oleh sang pembuat grup atau disebut juga admin.

Biasa grup yang bersifat terbuka akan lebih mudah ditemukan dan untuk bergabung dengannya pun dapat dilakukan secara langsung. Untuk grup yang sifatnya tertutup, hal sebaliknya yang berlaku.

Seperti yang telah dijelaskan dalam artikel Cara Pakai Telegram, bergabung ke grup Telegram menjadi salah satu langkah awal yang wajib kamu lakukan jika ingin memperoleh dan menyebarkan informasi dengan lebih efisien.

Untuk kamu yang masih bingung tentang cara bergabung di grup Telegram atau sedang mencari tahu alternatif cara untuk melakukannya, simak artikel ini ya!

Daftar Isi




  1. Klik link grup Telegram yang telah kamu terima

    cara gabung grup telegram via link undangan

  2. Tunggu hingga browser membuka link tersebut, lalu klik View In Telegram. Apabila kamu langsung klik link tersebut dari aplikasi Telegram, maka grup tersebut akan langsung terbuka tanpa melalui browser.

  3. Ketika halaman grup telah terbuka di aplikasi Telegram, klik Join Group

Ini adalah cara bergabung di grup Telegram pertama yang dapat kamu lakukan yatu dengan memanfaatkan link dari grup Telegram tersebut. Link ini dapat kamu peroleh dari admin grup ataupun anggota yang tergabung didalamnya.

Ciri-ciri link yang yang dikirimkan adalah asli adalah berbentuk https://t.me/gubukpintar atau https://telegram.me/gubukpintar. Selain kedua bentuk ini, patut dicurigai bahwa link yang dikirimkan adalah palsu.

Baca Juga: Cara Keluar Dari Grup Telegram

Cara Join Grup Telegram Melalui Direktori

  1. Buka situs direktori grup Telegram, seperti Tdirectory

  2. Cari grup yang kamu inginkan untuk bergabung

  3. Klik Join Group

    cara gabung grup telegram dari tdirectory

  4. Tunggu hingga browser mengakses link tersebut, kemudian pilih View In Telegram

    cara gabung grup telegram tombol view in group

  5. Ketika halaman grup telah terbuka di aplikasi Telegram, klik Join Group

    contoh grup telegram

Cara gabung grup Telegram satu ini dapat kamu coba untuk mencari grup umum di direktori tertentu. Biasanya grup yang didaftarkan ke dalam direktori adalah grup yang bertujuan untuk menjalin koneksi dengan orang baru.

Cara cari grup Telegram di direktori pun cukup mudah, kamu hanya perlu memasukkan kata kunci di kolom pencarian sesuai dengan jenis grup yang kamu inginkan.

Baca Juga: Cara Membuat Channel Telegram

Cara Bergabung di Grup Telegram Melalui Pencarian

  1. Buka aplikasi Telegram

  2. Cari nama atau username dari grup yang inginkan untuk bergabung

    cara gabung grup telegram dengan pencarian grup

  3. Buka halaman group tersebut dan klik Join Group

Untuk cara join grup Telegram yang satu ini dipengaruhi oleh visibilitas grup tersebut. Maksudnya, apabila admin grup memberikan akses untuk grup dapat diakses secara publik, kamu mungkin bisa menemukannya melalui pencarian seperti ini.

Namun apabila aturan yang berlaku sebaliknya, bergabung dengan cara mencari grup di Telegram seperti ini tidak dapat digunakan untuk dengan pengaturan tersebut.

Baca Juga: Cara Membuat Bot Telegram

Penutup

Itulah berbagai cara gabung grup Telegram yang tersedia saat ini. Kamu dapat mencobanya satu per satu dan mulai bergabung dengan grup yang kamu inginkan. Semoga bermanfaat ya.

***

Apabila memiliki pertanyaan seputar artikel Berbagai Cara Gabung Grup Telegram, silahkan tulis dikolom komentar ya. 

Bila artikel ini bermanfaat, bantu Gubuk Pintar menyebarkan manfaatnya dengan membagikan artikel ini ke sosial media mu melalui tombol share di bawah ini. Terimakasih orang baik!

Baca juga:

Gubuk Pintar
"If you waiting for idea for write than you're not a writter. You just a waiter"
Buka Komentar

0 komentar:

Posting Komentar