Panduan Lengkap Cara Upload Podcast di Spotify - Gubuk Pintar
Panduan Lengkap Cara Upload Podcast di Spotify
Panduan Lengkap Cara Upload Podcast di Spotify

Panduan Lengkap Cara Upload Podcast di Spotify

Mau tahu cara upload Podcast di Spotify? Temukan dalam artikel ini sekarang juga!

Cara Upload Podcast di Spotify
Sebagai platform Podcast yang paling banyak digunakan, kamu wajib tahu cara upload Podcast di Spotify apabila kamu adalah seorang Podcaster.
 
Caranya tidak sulit kok, secara umum yang kamu butuhkan hanya 'meneruskan' Podcast mu dari agregator ke Spotify itu sendiri dan memperoleh validasi.
 
Bila kamu masih bingung maksudnya, tenang saja. Gubuk Pintar akan memberikan panduan lengkap cara membuat Podcast di Spotify pada bagian selanjutnya dari artikel ini.
 
 

Penjelasan Singkat Tentang Podcast

Definisi Podcast sendiri adalah konten berbentuk audio yang setiap episodenya memiliki topik bahasan tertentu. Podcast dapat diakses kapanpun dan dimanapun, ini yang membuatnya berbeda dengan radio.

Podcast diketahui memiliki banyak jenis dan sarat manfaat lho. Selain itu, istilah "Podcast" sendiri ternyata berasal dari sebuah artikel berita dan juga terdapat pengaruh dari salah satu produk perusahaan smartphone raksasa. 

Informasi selengkapnya tentang apa itu Podcast dapat kamu temukan dalam artikel Mengenal Apa itu Podcast, Jenis, Manfaat hingga Sejarahnya.

Tips Membuat Podcast Bagi Pemula

Sebelum masuk ke cara upload Podcast di Spotify, pastikan kamu sudah tahu bagaimana cara membuat Podcast yang tepat. Ini penting, karena bila kamu abaikan nantinya Podcast bisa kalah bersaing dengan yang lainnya.

Seluruh kebutuhan yang perlu perhatikan dalam membuat Podcast sudah Gubuk Pintar rangkum dalam artikel Cara Membuat Podcast Pertama Mu Berhasil Menarik Banyak Pendengar. Silahkan dibaca ya!

Cara Upload Podcast di Spotify 

Sekarang, mari kita masuk ke bagian langkah-langkah upload Podcasr ke Spotify. Untuk melakukannya ikuti panduan berikut ini ya,
  1. Masuk ke situs Spotify for Podcaster

  2. Login menggunakan akun Spotify mu dan pilih Your Dashboard

  3. Bila pertama kali masuk ke dashboard, kamu diminta menyetujui Terms and Conditions yang ada. Centang I have read and agree to the terms and conditions dan klik I Accept

    cara upload podcast di spotify

  4. Pilih Get Started

    cara upload podcast di spotify

  5. Masukkan alamat RSS Feed dari Podcast mu dan klik Next. Kamu bisa mendapatkan alamat RSS Feed dari agregator Podcast mu seperti Anchor dan lainnya. Setelahnya, Spotify akan membaca alamat agregator tersebut, proses ini biasanya memakan waktu 10 hingga 30 menit.

    cara upload podcast di spotify

  6. Apabila prosesnya telah selesai dan berhasil, kamu diminta untuk memilih Podcast yang ingin kamu tayangkan di Spotify. Pilih Podcast nya dan klik Next
  7. Masukkan deskripsi Podcast kalian dan klik Next

    cara upload podcast di spotify

    • Where your Podcast is made, isilah negara dimana Podcast kamu dibuat. Ini akan mempengaruhi demografi pendengar. Contohnya bila kamu memilih Indonesia, maka Spotify akan merekomendasikan Podcast mu pada pendengar di Indonesia pada aplikasinya. Itulah mengapa kamu lebih banyak menemukan Podcast Indonesia ketika mengakses Spotify di dalam negeri.
    • Primary language spoken in your Podcast, isilah dengan bahasa yang biasa kamu gunakan dalam Podcast. Ini juga bisa mempengaruhi demografi pendengar mu
    • Who is your Podcast provider, pilih agregator Podcast mu
    • Primary category, kalau dalam istilah musik disebut juga sebagai "genre". Ini bertujuan untuk mengkategorikan topik Podcast mu. Jangan sampai salah ya agar Podcast mu relevan dengan kategorinya.

  8. Review kembali informasi yang telah kamu masukkan dan bila sudah yakin klik Submit

    cara upload podcast di spotify
Apabila kamu telah berhasil, maka akan muncul tampilan notifikasi dari Spotify bahwa Podcast mu akan segera tayang dalam jangka waktu tertentu di platform tersebut. Contohnya seperti gambar berikut ini,

cara upload spotify hingga sukses


Penutup

Mudah bukan cara upload Podcast di Spotify? Intinya Spotify hanya sebatas 'media' penyebaran konten audio saja. Tempat produksi Podcast mu disebut juga sebagai provider atau agregator. Contoh yang paling sering orang gunakan yaitu Anchor, yang juga merupakan salah satu aplikasi turunan Spotify.

Oleh karena itu, langkah diatas juga bisa disebut sebagai cara upload Podcast dari Anchor ke Spotify bila kamu menggunakannya sebagai agegator.

Sekarang kamu sudah dapat mulai memperbanyak konten Podcasst mu dan terus mengembangkan basis pendengar mu. Semangat terus ya!

***

Apabila memiliki pertanyaan seputar artikel Panduan Lengkap Cara Upload Podcast di Spotify, silahkan tulis dikolom komentar ya.

Bila artikel ini bermanfaat, bantu Gubuk Pintar menyebarkan manfaatnya dengan membagikan artikel ini ke sosial media mu melalui tombol share di bawah ini. Terimakasih orang baik!

Baca juga:

Gubuk Pintar
"If you waiting for idea for write than you're not a writter. You just a waiter"
Buka Komentar

0 komentar:

Posting Komentar