Ingin mejadi pilot pesawat terbang? Atau memiliki minat bersar seputar dunia aviasi? Mungkin ada baiknya sebelum menjadi pilot atau bekerja dibidang aviasi, kamu mencoba bermain game pesawat terbang dulu agar bisa merasakan sensasinya.
Seperti apa yang kita ketahui, menerbangkan pesawat bukanlah hal yang mudah. Ada cukup banyak hal yang harus diperhatikan agar pesawat dapat lepas landas hingga akhirnya mendarat kembali. Dengan bermain games pesawat terbang, kamu dapat setidaknya ‘mengintip’ sedikit hal-hal apa saja yang perlu kamu pahami untuk dapat mengendalikan pesawat sungguhan.
Ada cukup banyak pengembang game yang telah meluncurkan tema game pesawat terbang. Namun tidak semuanya berhasil mencuri minat dari para pemainnya. Kali ini Gubuk Pintar akan memberikan 7 rekomendasi game pesawat terbang Android terbaik untuk kamu.
Game Pesawat Terbang Android
1. Flight Pilot Simulator 3D Free
Game Pesawat Terbang Flight Pilot Simulator 3D Free (sumber: google play) |
Grafik yang ditampilkan pun sudah cukup memiliki efek 3 dimensi yang baik, tidak seperti game android pada umumnya. Flight Pilot Simulator 3D Free telah diunduh lebih dari 100 juta kali di Google Play dan mendapatkan penilaian sangat positif dari penggunanya (4,3/5). Fun Games For Free selaku pengembang dan penerbit juga terus memberikan pembaruan terhadap game ini. Oleh karena itu, kamu tidak perlu ragu untuk memainkan game ini sekarang juga. Sesuai namanya, game ini tersedia GRATIS di Google Play.
2. Airline Commander
Game Pesawat Terbang Airline Commander (sumber: google play) |
Airline Commander telah diunduh oleh lebih dari 10 juta di Google Play dan mendapatkan penilaian cukup positif (4,1/5). RORTOS selaku pengembang dan penerbit juga aktif melakukan pembaruan terhadap game ini. Kamu dapat memainkan game ini secara gratis dengan mengunduhnya di Google Play.
3. Airplane Pilot Simulator 3D
Game Pesawat Terbang Airplane Pilot Simulator 3D (sumber: google play) |
Airplane Pilot Simulator 3D dikembangkan oleh i6 Games dan telah di undah sebanyak lebih dari 10 juta kali di Google Play serta mendapatkan penilaian cukup positif (4,1/5). Jika kamu menyukai tantangan, maka kamu harus mencoba bermain game ini yang tersedia secara gratis di Google Play.
4. Extreme Landings
Game Pesawat Terbang Extreme Landing (sumber: google play) |
Game pesawat terbang satu ini telah di unduh lebih dari 10 juta kali di Google Play dan mendapatkan penilaian positif (4,1/5). RORTOS selaku pengembang dan penerbit juga masih terus memberikan pembaruan terhadap game ini setidaknya hingga artikel ini diterbitkan.
5. F18 Carrier Landing Lite
Game Pesawat Terbang F18 Carrier Landing Lite (sumber: google play) |
Tersedia beberapa varian pesawat jet dalam F18 Carrier Landing Lite dan kamu pun tersambung dengan radio komunikasi dalam menjalankan misi mu sehingga dapat membantumu mendaratkan pesawat dengan baik. Game pesawat terbang ini sudah di unduh lebih dari 10 juta kali di Google Play dan mendapatkan penilaian positif (4,3/5) dan masih terus mengalami pembaruan oleh sangat pengembang RORTOS.
6. Absolute RC Flight Simulator
Game Pesawat Terbang Absolute RC Flight Simulator (sumber: google play) |
Game ini dikembangkan oleh ClearView RC Flight Simulator dan diterbitkan Happy Bytes LLC. Pada Google Play sendiri, game ini telah di unduh lebih dari 5 juta kali dan mendapatkan penilain cukup positif (4/5). Kamu dapat bermain game ini secara gratis dengan mengunduhnya di Google Play dan sang pengembang pun masih aktif memberikan pembaruan sehingga tidak menutup kemungkinan akan lebih banyak fitur kedepannya.
7. Air Navy Fighters
Game Pesawat Terbang Air Navy Fighters (sumber: google play) |
Dibandingkan game-game RORTOS sebelumnya, Air Navy Fighters menjadi yang paling sederhana untuk dimainkan. Tidak banyak instrumen yang harus diperhatikan tetapi terdapat misi-misi yang menantang ketika kamu mengemudikan pesawatnya. Game ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar di Google Play. Update: Game ini sudah tidak tersedia lagi.
Google Play
Itu dia 7 game pesawat terbang rekomendasi Gubuk Pintar, daftar diatas telah kami seleksi sebaik mungkin agar kalian dapat memainkan game-game terbaik dengan gadget Android yang kalian gunakan. Semoga menyenangkan ya!
***
Apabila memiliki pertanyaan seputar artikel Daftar 7 Game Pesawat Terbang Android Terbaik Versi Gubuk Pintar, silahkan tulis di kolom komentar ya.
0 komentar:
Posting Komentar