Mengenal Berbagai Jenis Virus Komputer - Gubuk Pintar
Mengenal Berbagai Jenis Virus Komputer
Mengenal Berbagai Jenis Virus Komputer

Mengenal Berbagai Jenis Virus Komputer

Virus komputer sangatlah bervariasi, berikut ini beberapa jenis virus komputer yang populer.

Komputer kini menjadi salah satu gawai wajib yang harus dimiliki hampir setiap orang. Kemahiran menggunakan komputer pun menjadi syarat berbagai hal sekarang ini. Oleh karena itu, pertumbuhan pengguna komputer kian menjamur tiap waktunya.

Pertumbuhan pengguna komputer ini pun memunculkan 'celah' bagi para hacker untuk melancarkan aksinya. Mereka merancang sebuah proyek pengrusakan ataupun pencurian melalui sebuah program yang nantinya disisipkan ke komputer milik orang lain. Program ini biasanya kita sebut sebagai Virus.

Jenis virus komputer sangatlah variatif sekarang ini. Setiap jenisnya memiliki karakteristik masing-masing dan tentunya cara kerja dan fungsinya berbeda satu sama lain. Namun terdapat satu hal yang pasti, yaitu setiap virus memiliki tujuan untuk merusak ataupun mencuri sesuatu dari korbannya. Untuk itu, kita haruslah paham jenis virus komputer agar dapat lebih berjaga-jaga demi terhindar darinya.

Mengenal Jenis Virus Komputer


Trojan

sumber: blog.emsisoft.com
Trojan bertujuan untuk memperoleh informasi dari target (password, kebiasaan user yang tercatat dalam system log, data, dan lain-lain), dan mengendalikan target (memperoleh hak akses pada target). Jenis virus ini sangatlah populer dan yang paling umum menyerang komputer kita.

Trojan biasanya 'menyusup' ketika pengguna komputer mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak terpercaya melalui jaringan internet. Aplikasi ataupun situs tempat mengunduh aplikasi tersebut bisa menjadi pintu gerbang Trojan untuk menginfeksi komputer.

Solusi ketika komputer terinfeksi Trojan adalah dengan menggunakan software Trojan Remover

Worm

sumber: kisspng.com
Worm adalah sebuah jenis virus komputer yang dapat menggandakan dirinya secara sendiri dalam sistem komputer. Sebuah worm dapat menggandakan dirinya dengan memanfaatkan jaringan internet tanpa perlu campur tangan dari pengguna komputer. 

Worm tidak menggandakan dirinya dengan cara menyisipkan program dirinya ke dalam sebuah program yang ada dalam komputer, tetapi worm memanfaatkan celah keamanaan yang memang terbuka atau lebih dikenal dengan sebutan vulnerability

Dampak dari worm adalah melambatnya kinerja komputer karena kehabisan bandwidth akibat penuh karena jumlah worm yang kian banyak. Hanya ada satu cara untuk mengatasi worm yaitu dengan update sistem keamanan sistem operasi ke versi terbaru.

Memory Resident Virus

sumber: jalantikus.com
Memory Resident Virus adalah jenis virus komputer yang menyembunyikan dan menyimpan dirinya di dalam memori komputer. Virus ini kemudian dapat menginfeksi file apa pun yang dijalankan oleh komputer, tergantung tujuan dari programmer pembuat virus ini melansir dari Techopedia.

Virus ini dapat mempengaruhi sistem secara menyeluruh bahkan menempelkan dirinya ke aplikasi anti-virus yang memungkinkannya untuk menginfeksi file apa pun yang dipindai oleh program anti-virus tersebut atau dengan kata lain, membuat anti-virus menjadi penyebar virus.

Penghapusan jenis virus ini sedikit rumit karena sudah tertanam di dalam memori komputer. Dibutuhkan alat penghapusan virus khusus yang dapat mengekstrak virus dari memori diperlukan dalam banyak kasus. Ini mungkin dalam bentuk patch OS atau pembaruan untuk perangkat lunak penghapusan virus yang ada.

Multipartite Virus

sumber: jalantikus.com
Multipartite Virus adalah jenis virus komputer yang bergerak cepat yang menggunakan sebuah file penginfeksi atau boot infectors untuk menyerang sektor boot dan file yang dapat dieksekusi secara bersamaan. Sebagian besar virus mempengaruhi sektor boot, sistem atau file program di komputer melansir dari Techopedia.

Karena dapat menyebar secara bersamaan, jenis virus ini dapat mengakibatkan lebih banyak kerusakan pada komputer. Ketika sektor boot terinfeksi, maka hanya dengan menyalakan komputer saja akan dapat memicu virus sektor boot menyebar dan menyerang karena virus ini menempel pada hard drive yang berisi data yang diperlukan untuk memulai komputer. Setelah virus dipicu, maka serangan dari virus ini pun akan menyebar ke seluruh file program.

Solusi untuk memberantas virus ini adalah dengan menghapus file penginfeksi dari komputer. Dalam hal ini terkadang sulit untuk melakukannya, maka dibeberapa kasus penginstallan ulang sistem operasi menjadi pilihan.

FAT Virus

sumber: jalantikus.com
Virus FAT adalah jenis virus komputer yang menyerang File Allocation Table (FAT), sistem yang digunakan dalam produk Microsoft dan beberapa jenis sistem komputer lain untuk mengakses informasi yang disimpan di komputer. FAT bertindak seperti indeks, menyimpan informasi tentang tempat penyimpanan materi hard drive, sektor hard drive mana yang kosong, dan seterusnya.

Virus FAT dapat bekerja dalam berbagai cara seperti menyematkan diri ke dalam sebuah file, sehingga ketika FAT mengakses file, virus akan mulai bekerja. Jika virus FAT cukup kuat, itu dapat membuat komputer tidak dapat digunakan selain menghancurkan data, memaksa pengguna untuk memformat ulang.

Bila ingin terhindar dari serangan virus FAT, kita harus terbiasa melakukan scanning dengan antivirus yang kuat dan diperbarui secara berkala. Selain itu, menghindari akses situs yang tidak terpercaya pun dapat mengurangi resiko masuknya virus FAT ke komputer melansir dari Wisegeek.

***

Itu lah beberapa jenis virus komputer yang sering menyerang komputer kita, setelah mengetahuinya maka kini saatnya kita berhati-hati dari serangannya.

Bila memiliki pertanyaan seputar jenis virus komputer, silahkan tulis dikolom komentar ya.

Baca juga:

Gubuk Pintar
"If you waiting for idea for write than you're not a writter. You just a waiter"
Buka Komentar

0 komentar:

Posting Komentar